APA VERVAL DATA MANDIRI
Verval adalah pemeriksaan data untuk memastikan bahwa data sudah sesuai. Verval Data Individu Siswa Tingkat Akhir melibatkan pengguna dan pemangku kepentingan terkait dengan peran masing-masing. Siswa/orang tua/wali berperan untuk memastikan kebenaran data yang diisikan pada aplikasi Dapodik dan mengajukan perbaikan data (sesuai dengan data kependudukan) jika terdapat kesalahan, meliputi : NIK, Nama Siswa, Tempat lahir, Tanggal Lahir, Jenis kelamin, Serta Data Orang Tua. Pengajuan perbaikan data individu siswa dapat dilakukan melalui alamat/laman https://nisn.data.kemdikbud.go.id. Siapkan Kartu Keluarga untuk melaksanakan Proses Verifikasi dan Validasi Data. Sedangkan satuan pendidikan dalam verval data individu siswa berperan dalam menyetujui/menolak pengajuan pembaruan data individu oleh siswa/orang tua/wali.
Selengkapnya..